Berita Terkini

Jumlah Medali Indonesia dalam Kejuaraan SEA Games Dalam Empat Edisi Terakhir

Wamena -  Perjalanan panjang Indonesia dalam ajang South East Asian (SEA) Games yang diadakan dua tahun sekali. Indonesia mencatat prestasi dalam ajang olahraga terbesar di Asia Tenggara. Simak ulasan jumlah medali yang dikumpulkan oleh Indonesia dalam empat edisi terakhir SEA Games.

SEA Games Malaysia 2017

Indonesia memperoleh mendali sebanyak emas 38, perak 63, dan perunggu 90. Posisi Indonesia berada di lima besar dari beberapa negara Asia Tenggara yang mengikuti ajang SEA Games. Torehan ini menegaskan bahwa Indonesia merupakan salah satu negara terkuat.

SEA Games Filipina 2019

Tren positif ditunjukkan oleh Indonesia dengan menambah perolehan medali. Berikut perolehan medali yang naik cukup signifikan adalah emas 72, perak 111, dan perunggu 84. Peringkat Indonesia naik satu peringkat menjadi ke 4.

SEA Games Vietnam 2021

Indonesia memiliki perubahan yang baik dalam peringkat yang naik menjadi peringkat ke-3. Namun, secara perolehan medali emas menurun dibandingkan edisi sebelumnya. Jumlah perolehan medali sebagai berikut emas 69, perak 81, dan perunggu 92.

SEA Games Kamboja 2023

Indonesia mempertahankan peringkat ke-3 dalam ajang SEA Games. Seiring dengan kondisi tersebut, Indonesia menorehkan jumlah medali emas yang cukup baik dibandingkan edisi sebelumnya. Perolehan medali Indonesia

meliputi emas 87, perak 109, dan perunggu 80.

Asa Indonesia SEA Games Thailand 2025

Indonesia mengikuti ajang SEA Games yang diadakan pada 9-10 Desember 2025 di Thailand. Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menargetkan peringkat Indonesia meraih peringkat ke-3 dengan perolehan sekitar 80 medali emas.

Ajang SEA Games Thailan mendorong Kemenpora untuk mengevaluasi prestasi atlet dalam target menuju ASIAN Games 2025, SEA Games 2027, hingga Olimpiade Dunia 2028 di Amerika Serikat. KPU Kabupaten Nduga mengajak kita sebagai bangsa Indonesia turut mendoakan dan mendukung atlet-atlet terbaik Indonesia dalam ajang SEA Games Thailand 2025. (STE)
Baca juga: Deadline 31 Desember 2025: Begini Cara Aktivasi Coretax DJP untuk ASN Lapor SPT Tahun 2025

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 745 kali