Berita Terkini

KPU Nduga Laksanakan Rapat Rutin: Wujud Komitmen Tingkatkan Kinerja dan Koordinasi Internal

Wamena – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nduga melaksanakan rapat rutin sebagai bagian dari upaya memperkuat koordinasi internal dan memastikan seluruh program kerja berjalan sesuai arah dan target yang telah ditetapkan.

Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran sekretariat di lingkungan KPU Nduga. Dalam rapat yang berlangsung di Kantor Perwakilan KPU Nduga di Wamena tersebut, dibahas berbagai agenda penting, mulai dari evaluasi kegiatan minggu sebelumnya hingga perencanaan pelaksanaan program untuk periode mendatang.

Koordinasi dan Evaluasi Jadi Fokus Utama

Plh. Sekretaris Kabupaten Nduga, Herman Yohanes, selaku pemimpin rapat menekankan pentingnya komunikasi dan kerja sama antar subbagian untuk saling menopang agar setiap program dapat berjalan dengan baik. Evaluasi kinerja dan disiplin pegawai juga menjadi perhatian utama, sebagai bagian dari upaya mewujudkan tata kelola kelembagaan yang profesional. Herman juga mengapresiasi tim yang sudah menjalankan apel pagi dengan tepat waktu walaupun masih ada beberapa toleransi waktu yang diberikan tetapi beliau berharap kedepannya disiplin ini lebih ditingkatkan. 

Selain itu, pembahasan mengenai perkembangan pekerjaan di setiap subbagian juga menjadi hal yang sangat penting. Herman mendorong untuk terus berinovasi terutama dalam penyebaran informasi publik, sehingga kehadiran KPU Nduga yang positif semakin dirasakan oleh masyarakat.

Konsistensi sebagai Kunci Kinerja Berkualitas

Rapat rutin ini bukan sekadar forum evaluasi, tetapi juga wadah untuk memperkuat semangat kebersamaan, tanggung jawab, dan integritas dalam bekerja. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh pegawai dapat menjaga konsistensi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, terutama dalam pelaksanaan tugas-tugas sesuai dengan tupoksi yang ada.

KPU Nduga terus mendorong budaya kerja yang adaptif dan produktif, serta menjadikan rapat rutin sebagai sarana penting dalam mengawal keberhasilan program kelembagaan. (FPH)

Baca juga: Pemilu Itu Apa, Sih? Yuk Kenali Hak Suara Kita!

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 11 kali